Buku
Bahasa Indonesia Keilmuan untuk Perguruan Tinggi
Pengalaman penulis mengajarkan Bahasa Indonesia dan Menulis di perguruan tinggi Iebih dari 22 tahun tampaknya belum mencapai harapan. Artinya, mahasiswa masih mengalami hambatan dan kendala dalam menuangkan pikiran, gagasan, dan pendapat secara tertulis. Padahal, belajar bahasa pada hakikatnya adalah belajar berkomunikasi, balk lisan maupun tulis. Akan tetapi, dalam kenyataannya, mahasiswa masih Iemah dalam penguasaan keterampilan berbahasa Indonesia lisan dan tulis. Oleh karena itu, penulis menyodorkan bahan ajar ini untuk mengembangkan keterampilan berbahasa (tulis) para mahasiswa di perguruan tinggi. Buku Bahasa Indonesia Keilmuan untuk Perguruan Tinggi ini berawal dari hasil pelatihan penulisan buku ajar perguruan tinggi yang difasilitasi oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dan secara berkala terus disempurnakan. Buku ini memberikan panduan dan arahan bagi mahasiswa di perguruan tinggi untuk mengembangkan keterampilan berbahasa secara cerdas, kreatif, dan kritis dalam menulis ilmiah (academic writing). Di dalam buku ini dipaparkan 7 pokok bahasan, yaitu: (1) kedudukan dan fungsi bahasa Indonesia, (2) ragam bahasa Indonesia tulis ilmiah, (3) penulisan bahasa Indonesia ilmiah, (4) etika penulisan dan pengutipan, (5) pemantapan bekal penulisan ilmiah, (6) aspek mekanik tulisan, dan (7) aplikasi bahasa Indonesia keilmuan—yang di dalamnya disajikan contoh tulisan ilmiah berupa artikel jurnal, makalah, karya tulis ilmiah, dan tulisan ilmiah populer—untuk memperluas wawasan mahasiswa dalam mengembangkan tulisan secara beragam.
Tidak tersedia versi lain