Buku
Sejarah Kejayaan Singhasari : Antara Mitos, Fakta, Pesona, dan Sisi Kelamnya
Zaman beredar dan melahirkan peristiwa-peristiwa yang melintasi sejarah hidup manusia. Namun, peristiwa-peristiwa tersebut jarang dicatat dalam bukti-bukti sejarah. Akhirnya, peristiwa-peristiwa tersebut terabaikan oleh manusia-manusia yang hidup di masa kemudian.
Singhasari adalah salah satu peristiwa besar yang berada dalam peredaran zaman. Kerajaan besar di Jawa ini menjadi inspirasi kelahiran Nusantara. Namun, catatan-catatan mengenai sejarah berdirinya dan keruntuhannya masih bersitegang antara mitos dan fakta.
Berdasarkan hal tersebut, penulisan buku sejarah Singhasari ini cenderung mengacu pada data-data valid dan teori-teori terpercaya. Dengan demikian, kehadiran buku ini dapat menjadi pegangan untuk menguak fakta sejarah Singhasari yang sering dirancukan dengan mitos yang ada.
Berprinsip pada penulisan ideal dan tidak bertendensi politis, diharapkan buku ini menjadi kunci bagi Anda dalam membuka tabir sejarah Singhasari yang diawali dari Kanjuruan hingg Majapahit pada era Hayam Wuruk. Semoga buku ini memberikan kontribusi pengetahuan mengenai sejarah Kerajaan Singhasari yang sebenarnya.
Tidak tersedia versi lain