Buku
Manajemen Risiko Lembaga Keuangan Syariah
Manajemen risiko merupakan pembahasan yang kurang mendapatkan perhatian dalam keuangan syariah. Buku ini merupakan upaya untuk memberikan perhatian pada persoalan tersebut. Akan tetapi, masih terdapat beberapa tantangan dalam area ini, tantangan ini muncul dari beberapa sumber. Pertama, beberapa teknik manajemen risiko tidak tersedia bagi bank syariah dan tidak sesuai dengan tuntunan syariah. Khususnya derivatif kredit, swaps, pasar derivatif untuk manajemen risiko, garansi komersial, instrumen pasar uang, asuransi komersial, dan lainnya. Selain itu, penelitian untuk menemukan teknik yang lebih efisien juga dirasakan sangat kurang. Kedua, terdapat beberapa pandangan syariah yang berdampak langsung pada proses manajemen risiko. Di antaranya adalah, tidak terdapatnya cara yang efektif terkait dengan default yang secara sengaja dilakukan nasabah, larangan jual beli utang, larangan transaksi forward dan futures mata uang. Ketiga, tidak adanya standardisasi akad keuangan syariah, juga merupakan satu tantangan yang cukup berarti. Beberapa ide telah dibahas dan dianalisis dalam buku ini, dengan harapan dapat dijadikan sebagai agenda para peneliti, praktisi dan ahli syariah untuk mengembangkannya. Agar sesuai dengan tataran praksis, ide tersebut harus mendapatkan persetujuan (konsensus) dari pada ahli syariah. Terdapat kebutuhan yang cukup mendesak bagi terlaksananya proses konsensus dengan skala prioritas, sehingga lembaga keuangan syariah dapat mengernbangkan manajemen risiko yang patuh.
Tidak tersedia versi lain